Peningkatan Kompetensi Literasi Komputasi Melalui Penggunaan Software Microsoft Excel dan Canva terhadap Siswa SMA Al Fityan School Tangerang

Lydwiza Firdananda Khairunnissa, Aprilia Tri Purwandari, Widya Nurcahayanty Tanjung, Ajeng Anindya Maheswari, Tharra Azzahra Riyana

Abstract


Di era digital ini, sekolah dituntut untuk dapat mengintegrasikan teknologi ke dalam kurikulum pembelajaran. Siswa perlu diberikan keterampilan literasi komputasi berupa kemampuan menggunakan komputer dan aplikasi atau software. Pada kenyataannya, saat ini pengetahuan dan keterampilan siswa dalam menggunakan beberapa aplikasi komputer masih belum optimal. Aplikasi yang banyak digunakan adalah Microsoft Excel dan Canva. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan keterampilan literasi komputasi dengan menggunakan Microsoft Excel dan aplikasi Canva. Peserta pada kegiatan ini adalah Siswa SMA Kelas X Al Fityan School Tangerang. Metode yang dilakukan pada kegiatan ini dimulai dari pembuatan modul pembelajaran, pemberian pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan pengetahuan dan keterampilan siswa, pelatihan penggunaan Microsoft Excel dan aplikasi Canva oleh tim dosen dan mahasiswa Prodi Teknik Industri UAI, presentasi infografis, dan terakhir adalah pelaksanaan lomba infografis bagi peserta. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini, yaitu terjadi peningkatan kompetensi literasi komputasi berupa pengetahuan dan keterampilan siswa dalam penggunaan Microsoft Excel yang dibuktikan melalui peningkatan nilai dan kemampuan menggunakan Microsoft Excel, serta meningkatknya keterampilan mengolah informasi dan komunikasi siswa yang dibuktikan dengan hasil rancangan infografis menggunakan aplikasi Canva dan presentasi yang dilakuka

Kata kunci: Canva, literasi komputasi, Microsoft Exce


Full Text:

PDF

References


Arasid, M. N., & Hapsari, R. (2019). Pemaknaan Ilustrasi Berita Infografis pada Media Online (Analisis Semiotika pada Instagram CNBC Indonesia). Jurnal Ilmu Komunikasi [JIKA], 6(2), 91–98.

Arigia, M. B., Damayanti, T., & Sani, A. (2016). Infografis sebagai Media dalam Meningkatkan Pemahaman dan Keterlibatan Publik Bank Indonesia. Jurnal Komunikasi, 8(2), 120–133.

Ghivary, R. Al, Nadia, Wulandari, N., Srikandi, N., & F., A. N. M. (2023). Peran Visualisasi Data untuk Menunjang Analisa Data Kependudukan di Indonesia. PENTAHELIX: Jurnal Administrasi Publik, 1(1), 57–62.

Idayat, R., Insani, M. R. P., Nurhayati, Ishak, A., Satofona, N., Multazam, Rahman, M. F., Yuda, Saputra, D. E., Ananda, R. P., & Bahri, D. S. (2021). Pemanfaatan Penggunaan Microsoft Excel secara Efektif Terhadap Pembelajaran Siswa-Siswi SMP Muhammadiyah 44 Pamulang. JATIMIKA: Jurnal Kreativitas Mahasiswa Informatika, 2(2), 331–336.

Maritsa, A., Salsabila, U. H., Wafiq, M., Anindya, P. R., & Ma’shum, M. A. (2021). Pengaruh Teknologi dalam Dunia Pendidikan. Al-Mutharahah: Jurnal Penelitian Dan Kajian Sosial Keagamaan, 18(2), 91–100.

Saing, C. N., Nasution, N., Nainggolan, S. B., Hsb, S. M. A., & Nurbaiti. (2022). Penggunaan Microsoft Excel dalam Penyusunan Laporan Keuangan. JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi Dan Manajemen, 2(2), 2741–2750.

Senjaya, W. F., Karnalim, O., Handoyo, E. D., Santoso, S., Tan, R., Wijanto, M. C., & Edi, D. (2019). Peran Infografis sebagai Penunjang dalam Proses Pembelajaran Siswa. ABDIMAS ALTRUIS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), 55–62




DOI: http://dx.doi.org/10.36722/psn.v3i1.2391

Refbacks

  • There are currently no refbacks.