Peningkatan Produktivitas dan Kreativitas Anak Terhadap Budaya Asing Tiongkok di Pejaten pada Masa Pandemi

Tri Budianingsih, Ragita Saraswati Kustiwi

Abstract


Rukun Tetangga (RT4) Rukun Warga (RW6) Kelurahan Pejaten Barat terletak di Kecamatan Pasar Minggu termasuk dalam wilayah kota Administrasi Jakarta Selatan. Di masa pandemi ini anak – anak RT4/RW6 Kelurahan Pejaten Barat hanya dapat belajar di rumah melalui aplikasi pembelajaran daring. Sehingga seringkali mengeluh sangat jenuh, kurangnya kegiatan yang lebih produktif dan juga kurang mendapatkan motivasi untuk melakukan kegiatan yang lebih positif. Sebagai bentuk penyelesaian masalah tersebut mahasiswa mengambil peran untuk pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan kegiatan berupa pengenalan budaya asing Tiongkok serta berkreativas dengan seni kerajinan asal Tiongkok. Kegiatan yang dilakukan melalui online dengan menggunakan zoom meeting dan melalui offline yang bertempat di rumah, sebelum memulai kegiatan pengajaran anak – anak diberikan soal pre test terkait budaya asing Tiongkok dan test bernyanyi lagu anak berbahasa Mandarin sebagai bentuk uji kemampuan. Kemudian dilakukan pengajaran dengan penyampaian materi dalam bentuk power point dan video juga pengajaran cara melafalkan lagu bahasa Mandarin. Lalu melakukan evaluasi pembelajaran dengan melakukan post – test untuk melihat kemampuan anak – anak kemampuan mereka telah meningkat. Kegiatan diakhiri dengan melukis kerajinan Tiongkok. Dari diadakannya kegiatan tersebut produktivitas anak – anak RT4/RW6 Pejaten Barat menjadi meningkat. Meskipun situasi pandemi Covid-19, mereka dapat mengenal budaya asing Tiongkok, menyanyikan lagu bahasa Mandarin dan melatih kemampuan melukisnya.

Kata Kunci: Covid – 19, Produktivitas, Budaya Tiongkok.


Full Text:

PDF

References


Adminafi. (2020). Peranan Mahasiswa dalam. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.http://fa.uinsgd.ac.id/peranan -mahasiswa-dalam-masyarakat-di-masa-pandemi-covid-19/

Chairunnisaak, M., Supadmi, T., Lindawati. (2017). Makna Simbolik Busana Barongsai Klub Macan Putih di Vihara Dharma Bakti. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik. Volume II, Nomor 1:39-47

Farokhah, L., Ubaidillah, Y., Yulianti, R, A. (2020). Penyuluhan Disiplin Protokol Kesehatan Covid – 19 di Kelurahan Gandu Kecamatan Cinere Kota Depok. Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat, E-ISSN: 2714-6286.

Filosofi Buddha Menerangi Dunia dalam Festival Lampion. (2020). https://www.google.com/ amp/s/voi.id/ amp/5600/filosofi-buddha-menerangi-dunia-dalam-festival-lampion

Martoredjo, NT. (2020). Pandemi Covid-19: Ancaman atau Tentangan bagi Sektor Pendidikan.https://www.google.com/url?sa=t&source=web&rct=j&url=https://core.ac.uk/download/pdf/328807842.pdf&ved=2ahUKEwjOjp2gla7wAhXWV30KHboZBXIQFjAKegQIEBAC&usg=AOvVaw0q7XQHuQLe6kBhviAKjjDc

Tan, Herman. (2021). Kisah Hidup Hua Mulan (花 木兰), Pahlawan Wanita Tiongkok Kuno. https://www.tionghoa.info/hua-mulan/




DOI: http://dx.doi.org/10.36722/jpm.v4i2.666

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


    

 

Web Analytics

View My Stats