UPAYA GURU DALAM MENGOPTIMALKAN KEMANDIRIAN ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA AL-IZZAH KOTA SERANG

Desy Nur Fitriani, Kristiana Maryani, Cucu Atikah

Abstract


Kemandirian adalah suatu sikap dan perilaku yang tidak mudah bergantung dengan orang lain dalam menyelesaikan tugas-tugasnya. Kemandirian juga merupakan sikap yang harus dibentuk oleh guru dan orang tua untuk membangun kepribadian anak.  Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kemandirian anak usia 5-6 tahun, upaya guru dalam mengoptimalkan kemandirian anak usia 5-6 tahun, bentuk kerjasama guru dan orangtua dalam mengoptimalkan kemandirian anak, dan upaya guru dalam mengevaluasi kemandirian anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Peneliti menggunakan instumen pendukung berupa pedoman observasi dan pedoman wawancara. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan menggunakan field research. Hasil dari penelitian ini adalah kemandirian anak sudah berkembang sesuai harapan terlihat ketika anak mampu berinisiatif, anak memiliki rasa percaya diri, anak tidak bergantung pada orang lain, dan anak mampu menyelesaikan masalah. Upaya guru dalam mengoptimalkan kemandirian anak dilakukan melalui pembiasaan terkait dengan kegiatan anak dalam kesehariannya. Kerjasama antara guru dan orangtua dilakukan dengan menjalin komunikasi secara berkesinambungan baik itu secara langsung maupun melalui WA Grup serta pertemuan rutin komite sekolah. Dan evaluasi guru terhadap kemandirian anak dilaksanakan dengan cara pengumpulan dan pengolahan informasi yang diantaranya dengan menggunakan catatan anekdot.

Full Text:

PDF

References


Abidah, billa salsa. (2021). Peran guru dalam meningkatkan kemandirian anak usia dini di tk muslimat nu 001 ponorogo (Issue April).

Amanda, P. C., Atikah, C., & Yuniarti, T. E. (2019). Peran Guru dalam Mengoptimalkan Kedisiplinan Anak Usia 4-5 Tahun. JPP PAUD FKIP Untirta, 6(November 2019), 173–182. https://semnaspgpaud.untirta.ac.id/index.php/semnas2017/article/view/38

Anggraeni, D. (2017). Upaya Guru Melatih Kemandirian Anak Di Kelompok B3 TK Dharma Wanita Persatuan Serdang Kecamatan Tanjung Bintang Lampung Selatan [Institut Agama Islam Negeri Raden Intan Lampung]. http://repository.radenintan.ac.id/261/1/Skripsi_Dyannita_Anggraeni_1211070032.pdf

Arsyiah, N. (2019). Peran Guru Dalam Melatih Kemandirian Anak Usia 3-4 Tahun Di Tk Tunas Muda I Ikkt Palmerah Jakarta Barat, Skripsi.

Asmanita, M. (2019). Peran Orang Tua Dalam Membentuk Kemandirian Anak Usia Dini Di Desa Tanjung Berugo Kecamatan Lembah Masurai Kabupaten Merangin. Repository Uin Jambi, 8–11.

Chairilsyah, D. (2019). Analisis Kemandirian Anak Usia Dini. PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini. https://doi.org/10.31849/paud-lectura.v3i01.3351

Fadlilah, M. & Khoirida, L. . (2014). Pendidikan Karakter Anak Usia Dini. Jogjakarta: Ar-Ruzz.

Ilvina, S. (2021). Upaya Guru Mengembangkan Kemandirian Anak Usia Dini DI TK Karunia Ceria Sukabumi [Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung]. http://repository.radenintan.ac.id/15355/1/SKRIPSI BAB 1%265.pdf

Iswantiningtyas, V., Wulansari, W., Khan, R. I., Pristiani, Y. D., & Nursalim, N. (2023). Penanaman kemandirian anak usia 5-6 tahun. Jurnal AUDHI, 5(02), 109–115. https://jurnal.uai.ac.id/index.php/AUDHI

Kusuma, L. (2017). Perbedaan kemandirian anak usia 5-6 tahun ditinjau dari status bekerja ibu. In Skripsi.

Lase, B. P. (2022). Pengaruh Profil Guru Terhadap Minat Belajar Siswa. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran, 4(1), 242–246. https://doi.org/10.31004/jrpp.v4i1.3283

Lexy J. Moleong, D. M. A. (2019). Metodologi Penelitian Kualitatif (Edisi Revisi). PT. Remaja Rosda Karya. https://doi.org/10.1016/j.carbpol.2013.02.055

Martinis, Y., & Jamilah, S. S. (2013). Panduan PAUD Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Referensi.

Melinda, V., & Suwardi, S. (2021). Upaya Guru Menanamkan Kemandirian Anak Dalam Pembelajaran Di Sentra Seni. Jurnal Anak Usia Dini Holistik Integratif (AUDHI), 3(2), 75. https://doi.org/10.36722/jaudhi.v3i2.596

Minarti, S. (2013). Ilmu Pendidikan Islam: Fakta Teoritis-Filosofis dan Aplikatif-Normatif. Amzah.

Rusman. (2018). Model-model pembelajaran: Mengembangkan Profesionalisme Guru. In Jakarta: Rajawali Pers (Cetakan ke). Rajawali Pers

.

Sa’diyah, R. (2017). Pentingnya Melatih Kemandirian Anak. Kordinat: Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam, 16(1), 31–46. https://doi.org/10.15408/kordinat.v16i1.6453

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitaif, Kualitatif, dan R&D Kualitatif, dan R&D.” Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitaif, Kualitatif, dan R&D. https://doi.org/10.1. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitaif, Kualitatif, Dan R&D.

Sukiman. (2017). Menumbuhkan Kemandirian pada Anak. Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan, 1–149. http://repositori.kemdikbud.go.id/9762/1/Menumbuhkan Kemandirian Pada Anak.pdf

Susanto, A. (2018). Pendidikan Anak Usia Dini : Konsep dan Teori / Ahmad Susanto. PT Bumi Aksara. https://books.google.co.id/books/about/Pendidikan_Anak_Usia_Dini.html?hl=id&id=O0xWEAAAQBAJ&redir_esc=y

Tasaik, H. L., & Tuasikal, P. (2018). Peran Guru Dalam Meningkatkan Kemandirian Belajar Peserta Didik Kelas V Sd Inpres Samberpasi. Metodik Didaktik, 14(1), 45–55. https://doi.org/10.17509/md.v14i1.11384

Thamrin, S. (2015). Upaya Guru Mengembangkan Kemandirian Anak Usia 5-6 Tahun di Taman Kanak-Kanak. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa, 4, 1–13.

Wiyani, N. A. (2013). Bina Karakter Anak Usia Dini. Jogjakarta: Ar_Ruz.




DOI: http://dx.doi.org/10.36722/jaudhi.v6i1.2020

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


      

Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini

Universitas AL-AZHAR INDONESIA, Lt. 7 Ruang 701

Kompleks Masjid Agung Al Azhar

Jl. Sisingamangaraja, Kebayoran Baru

Jakarta Selatan 12110